Karena Paket Durian Beraroma Menyengat 6 Petugas Pos di Jerman Dilarikan ke RS
2 min readKarena Paket Durian Beraroma Menyengat 6 Petugas Pos di Jerman Dilarikan ke RS
KembarQQ , Schweinfurt Karena Paket Durian Beraroma Menyengat 6 Petugas Pos di Jerman Dilarikan ke RS Sebanyak 12 pekerja pos Jerman menerima perawatan medis,
lusinan lainnya diungsikan karena paket mencurigakan berbau menyengat – yang ternyata merupakan pengiriman buah durian yang terkenal dengan aroma khasnya yang menyengat.
“Sebanyak 12 pekerja pos yang mengeluhkan mual harus dirawat di tempat,” kata polisi di Schweinfurt, seraya menambahkan bahwa 6 orang di antaranya dibawa ke rumah sakit sebagai tindakan pencegahan.
BACA JUGA
Mengutip CNN, Selasa (23/6/2020), polisi, petugas pemadam kebakaran dan layanan darurat dipanggil ke kantor pos di Kota
Bavarian Schweinfurt pada Sabtu 20 Juni, setelah staf memperhatikan bau yang berasal dari paket.
“Karena konten yang tidak diketahui, pada awalnya tidak jelas apakah paket mencurigakan itu memiliki risiko lebih besar,” demikian menurut sebuah pernyataan dari departemen kepolisian Schweinfurt menjelaskan.
Akibat paket berbau menyengat tersebut, seluruh gedung dievakuasi. Sekitar 60 karyawan terpaksa pergi dari bangunan tersebut, sebelum paket diperiksa dengan cermat.
Ternyata kemudian diketahui berisi empat buah durian Thailand, yang dikirim oleh seorang warga kota berusia 50 tahun dari seorang teman di Nuremberg.
Enam ambulans, lima mobil responden pertama dan dua kendaraan darurat dikerahkan dalam insiden tersebut. Tiga pemadam kebakaran yang berbeda juga terlibat.
Buah durian itu akhirnya dikirim ke penerima yang dituju.
Durian Bikin Masalah di Tempat Lain
Rasa buah berduri dengan tekstur krim itu telah membuatnya populer di seluruh Asia Tenggara, tetapi baunya yang khas dan menyengat membuatnya banyak dicela.
Singapura telah melarang buah dalam sistem kereta bawah tanahnya, dan banyak hotel melarang durian karena baunya – yang oleh
beberapa kritikus disamakan dengan makanan busuk atau kaus kaki kotor.
Ini bukan kali pertama durian menimbulkan kepanikan. Tahun lalu, staf di perpustakaan Universitas Canberra dipaksa untuk
mengevakuasi bangunan itu karena ada dugaan kebocoran gas, tetapi setelah dilakukan pencarian ternyata asalnya dari buah itu.
Pada November 2018, sebuah muatan durian juga menyebabkan pesawat Indonesia ditunda sementara gegara penumpang mengeluh ada bau busuk di kabin.